Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the gutentor domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/ikom.fisip.untan.ac.id/html/wp-includes/functions.php on line 6121

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the instagram-feed domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/ikom.fisip.untan.ac.id/html/wp-includes/functions.php on line 6121
Cerita Menarik Mentor Ketika Liputan di Danau Sentarum – Ilmu Komunikasi
Categories
Aktivitas Mahasiswa

Cerita Menarik Mentor Ketika Liputan di Danau Sentarum

Kampong Junior Jurnalist merupakan sebuah Event atau Kegiatan yang diselenggarakan oleh American Corner (Amcor) Untan. Event ini memiliki tiga kelas bidang jurnalistik, yaitu kelas Public Speaking, Photography, dan Writing Practice.

Selama mengikuti kegiatan pada 5 kali pertemuan pada setiap kelasnya, terdapat berbagai pengalaman menarik mentor yang diceritakan, salah satunya pada kelas Photography yang dimentori oleh H. S Poetra, ia menceritakan pengalamannya ketika meliput.

H. S Poetra merupakan seorang Jurnalis lepas yang tidak terikat dengan media manapun pada saat ini. Karena merupakan jurnalis lepas, terdapat banyak sekali pengalaman yang dilalui ketika mencari foto dan berita di berbagai daerah yang ada di Kalimantan. 

Salah satu pengalaman menarik yang diceritakan oleh H. S Poetra adalah ketika ia pergi ke danau Sentarum, Kapuas Hulu, Kalimantan Barat. Selama liputan, banyak aktivitas kegiatan warga yang menarik. Ada yang menjemur ikan bilis sebagai proses untuk diolah menjadi ikan salai asap. Selain itu, ada Pak Uge, seorang petani madu tradisonal yang menunjukkan juga dari sarang lebahnya hingga proses ke madu yang sudah jadi dan siap untuk dijual. 

Karena tidak terikat pada media manapun hasil tulisan serta foto yang diambil oleh H. S Poetra ini nantinya akan dikirim ke berbagai media tergantung dengan topik berita yang diangkat.

Penulis: Adfram Adfriyance Santiba