Categories
Aktivitas Mahasiswa Pendidikan Publikasi Media

HIMAKOM UNTAN Selenggarakan Kuliah Bertajuk Komunikasi Politik di Era Disrupsi

Artikel ini sudah pernah dipublikasikan sebelumnya oleh Mimbar Untan, dan dapat dilihat artikel aslinya pada tautan berikut: HIMAKOM UNTAN Selenggarakan Kuliah Bertajuk Komunikasi Politik di Era Disrupsi

Program Studi Ilmu Komunikasi FISIP Untan menyelenggarakan kegiatan Kuliah Bersama Dr. Heri Budianto, M.Si pada Selasa, 18 Desember 2018, di Aula Magister Ilmu Sosial Fisip Untan dengan tema Komunikasi Politik di Era Disrupsi.

Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk realisasi kesepakatan kerjasama antara Fakultas Ilmu Sosial san Ilmu Politik Universitas Tanjungpura dengan Fakultas Ilmu Komunikasi dan Multimedia Universitas Mercubuana Yogyakarta dalam bidang Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Adapun Heri Budianto, adalah Dekan Fikom Mercubuana Yogyakarta yang telah berkontribusi aktif sebagai pakar politik yang menganalisis fenomena politik Indonesia.

Kegiatan yang diorganisir oleh Himakom Untan ini, melibatkan mahasiswa dari FISIP UNTAN dan FUAD IAIN sebagai sebuah langkah bersama untuk memahami konstelasi komunikasi politik pada era disrupsi ini, terutama masa pemilihan umum yang akan dihadapi pada April 2019 mendatang.

Harapannya, mahasiswa akan cerdas menyikapi fenomena komunikasi politik yang dilakukan oleh para elit politik, di tengah dinamika kecanggihan teknologi informasi dan komunikasi saat ini

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *