Categories
Alumni

Kata Alumni Tim Media Ikom UNTAN

Media Ikom Untan merupakan platform digital berupa sosial media dan website yang digunakan untuk memberikan dan menyebarkan informasi kepada mahasiswa Ilmu Komunikasi Untan, dosen, dan calon mahasiswa program studi Ilmu Komunikasi Universitas Tanjungpura berupa kegiatan-kegiatan atau informasi menarik seputar program studi Ilmu Komunikasi Universitas Tanjungpura.

Menariknya, program studi Ilmu Komunikasi untan selalu membuka kesempatan volunteer kepada mahasiswanya sebagai pengelola Media Ikom Untan. Yang kemudian dapat menjadi peluang untuk pengembangan skill seperti desain, videografi, menulis, public speaking dan banyak lagi, tergantung pada media yang dikelola oleh masing-masing mahasiswa.

Dan sebelum pergantian pengelola media, alumni tim Media Ikom berbagi pengalamannya kepada batch baru Media Ikom Untan dengan via Google Meet.

Pada kesempatan tersebut, terdapat tiga orang alumni tim media dengan pengalaman yang berbeda-beda. Terdiri dari Renny Wahyu Utami (Mahasiswi Ilmu Komunikasi 2017), Ainun Jamila (Mahasiswi Ilmu Komunikasi 2017), dan Dea Dewi Patmawati (Mahasiswi Ilmu Komunikasi 2017) yang berbagi pengalamannya selama menjadi volunteer tim media Ikom Untan.

Bagi pandangan Renny yang akhirnya memutuskan untuk menjadi bagian dari tim Media Ikom Untan, dengan adanya kesempatan tersebut dapat menjadikan peluang untuk Renny kemudian dapat mengembangkan kemampuan. Terlebih sebagai website administrator, Renny dapat lebih banyak mengembangkan skill-nya dibidang kepenulisan. Sedangkan Dea dan Ainun akhirnya dapat bergabung menjadi Tim Media Ikom karena melihat adanya sarana untuk belajar dan mencari pengalaman, yang tidak bisa mereka dapatkan diperkuliahan.

Menjadi bagian dari tim media, tentu memiliki banyak cerita menyenangkan dan mungkin juga beberapa kisah kurang mengenakan yang pernah dirasakan oleh Renny, Dea, dan Ainun. Dan ternyata menurut mereka, banyak sekali hal-hal menarik yang ditemukan selama menjadi tim media ikom untan. Salah satunya adalah bisa merasakan pelatihan langsung dari Kaprodi Ikom Untan mengenai bagaimana seharusnya mereka mengelola Media Ikom untan. Bahkan tidak jarang pula mereka sebagai tim media dilibatkan dalam berbagai event yang dilaksanakan oleh Ikom Untan. Dan tidak hanya dilibatkan sebagai penyampai informasi, mereka juga dilibatkan dalam perancangan dan pelaksanaan dalam event-event tersebut.

Sedangkan untuk kesulitannya sendiri, sejauh ini belum ada mereka rasakan karena bagi Ainun dan Dea sebagai pengelola media sosial Twitter dan Instagram mereka tidak merasa terbebani atau kesulitan. Karena konten-konten yang mereka buat memang berdasarkan kreativitas masing-masing. Dan untuk Renny sendiri sebagai pengelola website juga belum menemukan kesulitan karena memang sejak awal sudah mendapat pelatihan langsung dari Kaprodi Ikom Untan yaitu Ibu Dewi Utami S.IP. M.S mengenai pengelolaan website sendiri.

Selain hal-hal menarik yang dirasakan, ternyata ada banyak juga benefit yang mereka peroleh selama menjadi tim Media Ikom Untan. Yang salah satunya menurut Renny, Ainun, dan Dea adalah pengalaman tersebut dapat dicantumkan kedalam CV yang kemudian dapat menambah value mereka saat melamar kerja, bahkan sebelum mencoba untuk melamar kerja pun sudah banyak tawaran-tawaran pekerjaan berdasarkan pengalaman dari menjadi tim Media Ikom tersebut. Dan tentunya menjadi bagian dari tim Media Ikom juga dapat dijadikan sebagai wadah untuk pengembangan skill. Selain itu, yang tidak kalah penting adalah dapat membangun relasi dengan dosen-dosen Ikom Untan terlebih dengan Kaprodi ikom untan.

Diakhir sesi, alumni tim Media Ikom Untan juga menyampaikan harapannya kepada tim media yang baru, bahwa dengan terbentuknya tim media yang baru dan dengan jumlah anggota yang lebih banyak dari sebelumnya diharapkan untuk lebih kreatif dalam pembuatan konten dan tentunya bisa menjadi tim yang selalu solid dalam mengelola Media Ikom Untan dengan baik.